BPBD

camat

Pj Walikota Tangerang

E satu.com (Majalengka) - Jajaran Polsek Kertajati Polres Majalengka melaksanakan kegiatan monitoring percepatan pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan Perkotaan (PBB-P2) bertempat di Desa Sukakerta Kecamatan Kertajati, Jum'at (30/09/2022).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Waka Polsek Kertajati Iptu Asep Dadan Priatna di dampingi Kanit Intelkam Polsek Kertajati Bripka Eka Lufi Maryono, Bhabinkamtibmas Polsek Kertajati Briptu Asep Hidayat, serta dihadiri oleh Camat Kertajati yang diwakili oleh Bendahara Pengeluaran Uuy Abdul Syukur, Sekertaris Desa Sukakerta Eka Wijaya, Kasi Pemyanum Kecamatan Kertajati Evi Silvia Damayanti, Kolektor PBB Kecamatan Kertajati dan perangkat Desa Sukakerta.

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Waka Polsek Kertajati Iptu Asep Dadan Priatna menyampaikan, guna mengoptimalkan realisasi pembayaran PBB-P2, pihaknya mengambil langkah strategis yakni melaksanakan monitoring/pemantauan percepatan pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan Perkotaan (PBB-P2) .


"Setelah dilaksanakan pemeriksaan pencapaian PBB-P2 Desa Sukakerta sebesar 58,87% dengan nominal Rp 99.301.931, di harapankan agar bisa sampai 100% dengan jumlah nominal Rp. 168.673.414 dengan jumlah SPPT sebanyak 1426 lembar," ungkap Waka Polsek Kertajati.

Selanjutnya, dalam pengelolaan PBB-P2 diperlukan sumber daya manusia yang berkualitas dan mampu bekerja dengan baik untuk dapat melaksanakan dan memberikan pelayanan yang maksimal dalam rangka optimalisasi PAD. (Heri)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top