BPBD

camat

Pj Walikota Tangerang

E satu.com (Indramayu)
- Pertandingan Turnamen Futsal Danramil Cup dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke 77 Tahun.

Babak final perebutan juara ke 3 antara SMK Ma'arif Langut Vs SMK Endang Dharma telah dimenangkan oleh SMK Ma'arif Langut.

Untuk perebutan juara 1 antara SMK PGRI Jatibarang Vs SMAN 1 Sliyeg dimenangkan oleh SMK PGRI Jatibarang.

Dalam ajang kompetisi ini, untuk penyerahan tropi dan uang pembinaan untuk juara 1 diserahkan langsung oleh Dandim 0616/Indramayu Letkol Arm Andang Radianto, untuk juara Ke 2 tropi dan uang pembinaan diserahkan oleh Kapolsek Tukdana AKP Iwa Mashadi.

Sedangkan untuk juara ke 3 tropi dan uang pembinaan diserahkan oleh Camat Bangodua dan untuk tropi dan uang pembinaan top skor diserahkan oleh Danramil 1606/Tukdana Kapten Czi Samsudin.

Dandim 0616/Indramayu Letkol Arm Andang Radianto dalam kekesempatan ini mengatakan, untuk hadiah dalam pertandingan Turnamen Futsal Danramil Cup dalam rangka Hari Juang Kartika Ke 77 Tahun yakni.

"Hadiah juara 1 tropi dan uang pembinaan sebesar Rp. 3.000.000. Hadiah juara 2 tropi dan uang pembinaan sebesar Rp. 2.000.000. Hadiah juara 3 tropi + uang pembinaan sebesar Rp. 1.000.000. Hadiah top skor tropi dan uang pembinaan sebesar Rp. 500.000," katanya, Jumat (16/12/2022).

Selain itu, Dandim 0616/Indramayu Letkol Arm Andang Radianto dalam kesempatan itu menuturkan, kegiatan ini untuk memberikan wadah untuk menyalurkan minat dan bakat generasi muda di bidang olahraga futsal kedalam sebuah kompetisi.

Dandim berharap, kegiatan ini lebih mempererat rasa persahabatan, persaudaraan dan kesatuan dikalangan para penggemar olahraga futsal di Kabupaten Indramayu.


"Tepatnya membina generasi muda agar lebih kreatif, dinamis, sportif dan kompetitif," pungkas Dandim. (Heri)

Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top