BPBD

camat

Pj Walikota Tangerang

E satu.com (Indramayu) - Kapolres Indramayu AKBP Dr. M . Fahri Siregar, kembali melaksanakan silaturahmi dengan tokoh agama di Kabupaten Indramayu, Rabu (22/2/2023).

Dalam kegiatan itu Kapolres Indramayu didampingi Waka Polres Indramayu serta sejumlah pejabat utama Polres Indramayu dan Kapolsek Krangkeng, Iptu Asep Suryana.

Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim mengatakan hari ini kami mengunjungi Ponpes As-Salafiyah di Wilayah Kecamatan Krangkeng, Kabupaten Indramayu.

Dalam kunjungan itu, Kapolres Indramayu disambut langsung oleh Pimpinan Ponpes As-Salafiyah KH. Ansori Sobari, Wakil Pimpinan Ponpes As-Salafiyah KH. Ahmad Yusuf Soleh, engurus Ponpes As- Salafiyah M. Supandi serta Kepala Desa Kalianyar, Syahroni.


Selain menjalin Silaturahmi dengan tokoh agama, kata Ipda Tasim, kegiatan tersebut juga dalam rangka kunjungan kerja terkait persiapan rencana pada tanggal 12 sampai 13 Maret 2023, di Ponpes As-Salafiyah akan melaksanakan kegiatan Haul dengan rencana mengundang Bapak Erick Thohir.

"Kegiatan Haul juga akan diisi dengan kegiatan Khotmil Qur'an, Pawai di sekitar wilayah Krangkeng Jln. Desa Kalianyar dan akan membuat stand bazar di jalan sekitar Ponpes," ujar Ipda Tasim mengakhiri. (Heri)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top