BPBD

camat

Pj Walikota Tangerang

E satu.com (Cirebon) - Kondisi kali bacin di Desa Karangwangun Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon memprihatinkan karena adanya penyempitan kali yang berakibat bisa terjadinya banjir, Jum'at (3/2/2023)

Tindakan yang harus segera dilakukan adalah pembangunan senderan disepanjang kali bacin yang berada di desa Karangwangun, sempadan kali bacin yang berakibat terjadinya penurunan kapasitas palung kali karena pendangkalan dan penyempitan oleh sedimentasi, sampah, dan gangguan aliran, cetus Warsono Ketua Umum Komunitas Lentera Sasak.

Menurut pantauan komunitas Lentera Sasak dilokasi bahwa dari Bendung Kali bacin dengan lebar kurang lebih 6 Meter dan setelah ditelusuri di 300-600 meter, lebar kali hanya 2-3 Meter saja dan saya rasa ini akan menjadi masalah baru dikemudian hari. Maka saya berharap kepada pemerintah daerah segera melakukan kegiatan pembangunan senderan kali bacin secara menyeluruh dan terpadu untuk mewujudkan kemanfaatan fungsi kali yang berkelanjutan, Terang Warsono


Untuk itu, Saya berharap kepada pihak PUTR Kab Cirebon segera meninjau lokasi, dengan adanya kondisi kali yang sudah kritis ini, seluruh lapisan harus bahu membahu untuk kepentingan bersama, baik dari Pemerintah maupun masyarakat untuk menjaga kali bacin yang ada di sekeliling kita, sehingga kita dapat melindungi dan tidak mencemarkan kali yang sangat besar sekali manfaatnya bagi kehidupan manusia. (Jarot)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top