BPBD

camat

Pj Walikota Tangerang

E satu.com (Cirebon)
- Sambang dialogis disertai kegiatan sosialisasi protokol kesehatan kepada warga masyarakat di tengah pandemi wabah covid 19 yang terjadi saat ini, merupakan salah satu upaya personil Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar dalam memutus mata rantai penularan wabah covid 19. Selain itu kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk pelayanan prima kepolisian dan juga pemeliharaan kamtibmas yang aman dan juga kondusif kepada masyarakat. Aipda Asep Rustawan yang pimpin jalannya kegiatan tersebut, mengunjungi warga masyarakat di Desa Wanasaba Kidul Kec. Talun Kabupaten Cirebon, sabtu (21/08/2021).

Perlu diketahui bersama bahwa memasuki bulan kedua diterapkannya PPKM Level 4 di Kota dan juga Kabupaten Cirebon, warga masyarakat terus kami ingatkan untuk selalu mentaati disiplin protokol kesehatan 5M. Salah satunya adalah melalui adaptasi protokol kesehatan seperti memakai masker saat beraktifitas di luar rumah guna mencegah terjadinya penularan wabah covid 19, artinya untuk saat ini saat beraktifitas sehari - hari diibaratkan kita berdampingan dengan covid 19 ini, oleh sebab itu edukasi mengenai adaptasi kebiasaan baru ini wajib disampaikan kepada masyarakat sehingga setiap warga bisa menjalankan dan menerapkan prokes dengan sebaik - baiknya saat beraktifitas, ungkapnya.

Dengan situasi yang terjadi saat ini, dengan adanya pembatasan - pembatasan yang ditetapkan pemerintah artinya seluruh warga masyarakat diperbolehkan untuk beraktifitas baik itu bekerja untuk mencari nafkah dan juga melakukan aktifitas lainnya, akan tetapi tetap mentaati dan melaksanakn protokol kesehatan yang ketat guna mencegah penularan dan penyebaran wabah covid 19 ini. Pemerintah Kota Cirebon sendiri mengeluarkan kebijakan pembatasan kendaraan ganjil - genap sebagai upaya untuk membatasi mobilitas warga, tandasnya.

"Komandan Satuan Brimob Polda Jabar, Kombes Pol Yuri Karsono S.IK  menjelaskan bahwa selama pandemi wabah covid 19 ini para personilnya akan selalu hadir berada di tengah masyarakat guna menghimbau dan juga mengedukasi masyarakat agar tetap mentaati dan disiplin protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah agar terhindar dari wabah covid 19", jelasnya.


Dansat menambahkan, "kami harapkan semua warga masyarakat bisa mematuhi protokol kesehatan yang ada, seperti menjaga jarak dengan orang lain, memakai masker, dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari - hari, mari kita bersama - sama bekerja sama guna memutus mata rantai penularan wabah covid 19 ini agar situasi dan keadaan bisa kembali normal lagi sepenuhnya", tutupnya.(wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top