E satu.com (Cirebon) - Kuwu desa Ciperna Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon Gunawan, menerima piagam penghargaan desa dengan status desa mandiri tahun 2022 dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi Republik.

Penyerahan penghargaan desa dengan status mandiri tahun 2022 diserahkan langsung oleh Bupati Cirebon, Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag dan disaksikan Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, Kepala DPMD kabupaten Cirebon serta anggota DPRD kabupaten Cirebon, beberapa hari yang lalu di pendopo Bupati Cirebon.

Kuwu desa Ciperna Gunawan dalam Wawancarannya dengan Esatu.com mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT, Alhamdulillah pada hari ini Pemdes Ciperna menerima penghargaan desa dengan status desa mandiri tahun 2022 " pemberian piagam penghargaan dan penganugerahan rencana Desa mandiri dari kementrian desa PDTT Republik Indonesia sebagai bentuk apresiasi atas prestasi desa Ciperna membangun desa," ungkapnya.

Saya mengucapkan terima kasih kepada BPD, Lembaga desa, perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, rt, rw, berbagai pihak, unsur dan elemen serta masyarakat wilayah desa Ciperna sehingga status desa Ciperna yang dipimpinnya bisa menyandang desa mandiri " pencapaian ini tentunya merupakan pencapaian bersama selama ini dalam membangun desa yang kita cintai " tegasnya.


Pemberian penghargaan dan penganugerahaan rencana desa mandiri ini untuk memicu kepada pemerintahan desa termasuk perangkat desa untuk terus semangat dan bekerja keras dalam membangun desa " pembangunan di Indonesia dimulai dari desa dan pembangunan ditingkat desa menjadi kunci utama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, jika desa maju maka otomatis kecamatan, kabupaten termasuk kabupaten Cirebon ini bisa maju dan tentunya  Jawa Barat maju, Indonesiapun maju " ucap Kuwu Gunawan.

Kami pemerintah desa Ciperna menyampaikan terima kasih kepada Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, Kepala DPMD kabupaten Cirebon Erus Rusmana dan Muspika Talun " Saya sebagai Kuwu desa Ciperna tidak lupa mengapresiasi kepada BPD, lembaga desa, perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, rt, rw, berbagai pihak, unsur dan elemen serta masyarakat wilayah desa Ciperna di yang bisa mengawal program pemerintah " ini berkat dukungan dari semuanya sehingga desa Ciperna bisa mendapatkan piagam penghargaan desa dengan status desa mandiri tahun 2022 " katanya.


Saya sebagai Kuwu desa Ciperna sangat berterima kasih atas apresiasi dan penghargaan yang diberikan Mendes PDTT RI " In Syaah Allah penghargaan ini akan melecut semangat untuk lebih giat lagi dalam membangun desa " pungkas Kuwu Gunawan. (wnd)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top