E satu.com (Majalengka) - Launching gugus tugas ketahanan pangan di Polsek Jatiwangi Polres Majalengka dibuka langsung Kapolsek Jatiwangi AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H, turut dihadiri jajaran Forkopimcam Jatiwangi bertempat di Lokasi Ketahanan Pangan Polsek Jatiwangi, Rabu (20/11/2024)
Gugus tugas katahanan pangan di launching untuk mendukung ketahanan pangan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.IK., M.H., M.Si., CPHR melalui Kapolsek Jatiwangi AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H menerangkan "Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dukungan dan tindak lanjut jajaran Polri terhadap program ketahanan pangan yang diprogramkan Presiden RI," kata AKP Rudy.
Kegiatan launching Gugus Tugas Polri Mendukung ketahanan pangan tingkat Polsek Jatiwangi berlokasi di lahan ketahanan Pangan Polsek Jatiwangi, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka
"Penggunaan lahan ini merupakan bagian dari upaya pemanfaatan lahan produktif yang berada di lahan lingkungan Kantor Polsek Jatiwangi" tambah Kapolsek
Launching gugus tugas ketahanan pangan ini tidak hanya menjadi upaya untuk meningkatkan ketersediaan pangan bagi masyarakat tetapi juga sebagai kontribusi untuk menciptakan ketahanan dan stabilitas ekonomi di daerah terutama menghadapi tantangan dinamika global saat ini.
"Kami mengajak semua pihak dan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama mendukung dan berpartisipasi dalam program ketahanan pangan ini" pungkas Kapolsek
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar
Editor : Ade Prayitno
Sumber : Humas Polres Majalengka
Post A Comment:
0 comments: