E satu.com (Indramayu) - DPC PKB Indramayu kembali menunjukkan kepedulian dengan menggelar kegiatan sosial di Desa Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur, Indramayu. Desa yang terletak di pesisir pantai ini, baru saja diterjang banjir rob,Pada Jumat 31 Januari 2025.
Sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian terhadap sesama, DPC PKB Indramayu mengadakan FOODBANK yang membagikan 100 nasi kotak kepada para korban banjir. Nasi kotak yang dibagikan tidak hanya untuk mengisi perut, tetapi juga membawa harapan dan semangat kepada para warga yang tengah berjuang menghadapi ujian alam ini. Selain itu, PKB juga memberikan obat-obatan seperti obat flu, diare, gatal, dan obat-obatan lainnya untuk membantu meringankan dampak kesehatan yang ditimbulkan oleh banjir rob dan cuaca buruk.
“Banjir rob dan hujan deras yang terjadi selama beberapa hari tentu membawa banyak kesulitan bagi warga Desa Eretan Kulon. Kami di DPC PKB Indramayu merasa terpanggil untuk memberikan sedikit bantuan dan semangat. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban mereka, dan yang lebih penting, kita semua bisa bersatu untuk membangun kembali desa ini,” Ungkap Ketua DPC PKB Indramayu, Amroni, S.IP
Kegiatan ini menjadi bukti bahwa dalam setiap situasi sulit, semangat gotong-royong dan kepedulian antar sesama sangat penting. Bantuan yang diberikan tidak hanya berupa makanan dan obat-obatan, tetapi juga menjadi wujud nyata dari kebersamaan yang diharapkan bisa meringankan penderitaan warga Desa Eretan Kulon.
Melalui kegiatan ini, DPC PKB Indramayu mengajak semua pihak untuk terus peduli dan berbagi, karena dalam kebersamaan kita dapat lebih cepat bangkit dan menghadapinya. Mari kita dukung setiap upaya yang dapat membantu meringankan penderitaan sesama dan bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik.
Salahsatu warga terdampak banjir, Pepen mengatakan bahwa banjir rob berdampak pada aktivitas warga yang terhambat, juga sebagian mengalami gatal gatal karena banjir tersebut.
" Banjir ini berdampak pada aktifitas warga yang terhambat, juga sebagian terkena gatal gatal" Ungkapnya
Menanggapi kegiatan foodbank, Pepen mengatakan bahwa itu sangat bermanfaat bagi warga terdampak korban banjir
" Terima kasih PKB, sangat bermanfaat bagi kami warga terdampak banjir, selain berbagi makanan juga berbagi obat obatan" Pungkasnya (iwan)
Post A Comment:
0 comments: