Headline
Loading...

E satu.com - Raja dan Ratu adalah embrio lahirnya NKRI, Oleh karenanya kita jaga dan jadikan sebagai sesepuh kita, sebagai contoh dalam persatuan kesatuan dan kebhinekaan, demikian sambutan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan dalam sambutannya di pembukaan Festival Keraton Nusantara XI di Alun-alun Keraton Kasepuhan Kota Cirebon, Sabtu (16/09). Selain itu, Gubernur berharap, semua pihak baik kabupaten maupun kota, untuk menjaga kesatuan kebhinekaan sebagaimana seperti yang di lakukan oleh raja-raja dan ratunya.

“Pada saat kita dalam situasi perbedaan warna kulit bangsa, serta adat. Maka kita harus junjung tinggi NKRI. Saya mengucapkan selamat datang pada Raja-raja dan Ratu Se Nusantara dan negara sahabat di acara Festival Keraton Nusantara XI ini. Smga tidak hanya berkunjung ke Kota Cirebon tapi berkunjung ke Bandung, Garut, Bogor, agar raja dan ratu tau bagaimana indahnya Jawa Barat. Ungkap Aher dalam sambutannya.
Gubernur Jawa Barat mengungkapkan rasa bangganya karena Provinsi Jawa Barat, khususnya Kota Cirebon dijadikan dan dipilih sebagai tuan rumah Festival Keraton Nusantara XI tahun 2017. Aher berharap kegiatan Festival Keraton Nusantara memiliki makna yang dalam dan perkokoh persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia


“Saya sangat bergembira pada saat bertemu  Raja-raja dan Ratu karena ini adalah kebinekaan indonesia. Hadirin mari kita ramaikan acara Festival  ini sebagai wujud persatuan, kesatuan kebhinekaan serta sebagai pelestarian budaya agar meningkatkan nilai pariwisata di Indonesia,” tutup Aher.( Pgh)
 


Baca Juga

Post A Comment:

Back To Top