E satu.com (Majalengka) - Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar Aipda Hadi Solehudin, S.H., M.H., turut hadir dalam Musyawarah Desa (Musdes) Verifikasi, Validasi, dan Penetapan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2024 di Desa Loji, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, pada Rabu (27/12/2023) malam.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi menyampaikan dukungan penuh terhadap program-program pemerintah di Desa Loji dan hadir untuk mengawal serta memastikan proses Musdes berjalan dengan baik.

Turut hadir dalam Musdes ini, Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi, Bhabinsa Koramil 1712/Jtw, unsur Pemerintahan Desa Loji, Lembaga Desa Loji, para tokoh masyarakat, dan seluruh masyarakat Desa Loji.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si, CPHR, melalui Kapolsek Jatiwangi Kompol Endang Kusnandar, S.H., M.H., menjelaskan, "Bhabinkamtibmas hadir untuk mengawal serta sebagai bentuk dukungan terhadap program-program pemerintah di Desa Binaan agar dapat berjalan dengan baik."pungkasnya.

"Musyawarah Desa (Musdes) merupakan suatu mekanisme yang harus dilaksanakan dalam pengambilan suatu keputusan, salah satunya dalam verifikasi, validasi, dan penetapan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT DD," tambah Kapolsek.

"Maka, setelah mekanisme tersebut ditempuh, hasilnya akan diterima dan disepakati oleh semua pihak, yang tentu saja merupakan suatu hal yang sangat penting dalam proses jalannya program pemerintah di desa," pungkas Kapolsek.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Sumber: Humas Polres Majalengka
Editor : Iman
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top