E satu.com (Kuningan) - Brigpol Ikeu Devi Bhabinkamtibmas Polsek Ciniru jajaran Polres Kuningan Polda Jabar membantu evakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah warga di Dusun Cisalak RT 005/003 Desa Cipedes Kecamatan  Ciniru kabupaten Kuningan, Kamis (23/02/2023) kemarin.

Kapolres Kuningan, AKBP Dhany Aryanda, didampingi Kapolsek Ciniru IPTU Sukendri beserta Bhabinkamtibmas mengatakan, kejadian tersebut diakibatkan hujan deras dan angin kencang yang melanda di Desa Cipedes tersebut.

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa hanya kerugian materi saja. kerugian kurang lebih Rp 10.000.000,-(sepuluh juta rupiah),” kata IPTU Sukendri, Sabtu (25/02/2023).

Kapolsek mengungkapkan, kejadian pohon tumbang dikarenakan intensitas curah hujan yang tinggi dan angin kencang sehingga mengakibatkan pohon tumbang. Kemudian anggotanya bahu-membahu evakuasi membersihkan pohon tumbang bersama warga setempat juga perangkat desa.


"Alhamdulillah Kegiatan berjalan Aman dan Kondusif dihimbau kepada warga masyarakat Desa Cipedes khususnya agar selalu waspada terhadap cuaca, baik hujan deras yang mengakibatkan banjir, longsor, angin ataupun petir mengakibatkan pohon tumbang," katanya mengkakhi. (Heri)
Baca Juga

Post A Comment:

0 comments:

Back To Top